Walaupun grup band The Changcuters masih dibilang anak kemarin sore dalam dunia industri musik di Indonesia, namun kiprahnya patut kita acungi jempol.

Karena, penjualan debut album perdananya bertajuk 'Mencoba Sukses' itu berhasil menyentuh angka lebih dari 75 ribu copy. Artinya, grup band asal Bandung itu berhak memperoleh planitum award.

Namun, kesuksesan ini bagi grup band yang beranggotakan Moh. Tria Ramadhani alias Tria (vokal), Muhammad Iqbal atau Qibil (backing vocal & gitar), Arlanda Ghazali Langitan atau Alda (gitar), Dipa Nandastra Hasibuan atau Dipa (bass), dan Erick Nindyoastomo alias Erick (drum) merupakan langkah awal untuk menjadi lebih besar.

"Penghargaan ini merupakan cambuk bagi Changcuters, bisa dibilang sebagai motivasi untuk lebi baik. Dan akan kami jadikan sebagai beban yang bakal menghalangi, kita belum puas,"ucap Tria yang ditemui di acara penghargaan Platinum dari Sony Music di Kamasutra Cafe, Hotel Crown, Jakarata, Selasa (26/08) malam.

Grup band yang juga bermain dalam film The Tarix Jabrix tersebut juga tak melupakan dukungan dari fans setianya. "Tanpa adanya penggemar, Changcuters bukan apa-apa, kita berterima kasih sekali pada Changcut ranger,"tambah Qibil.

0 komentar:

Your Ad Here

Blog Archive