Kasus plagiat yang dituduhkan oleh Joe Satriani kepada band Coldplay semakin meruncing. Sebelumnya tersiar kabar bahwa Joe dan timnya ingin mengajak bicara Coldplay atas tuduhan telah menggunakan beberapa part lagunya dalam porsi yang cukup besar ke dalam lagu yang berjudul Viva La Vida. Namun Coldplay hanya ingin masalah ini berlalu begitu saja.

Hal ini sebenarnya sudah ramai diperbincangkan dalam sejumlah komunitas online baik dalam maupun luar negeri sejak pertengahan tahun 2008 saat Coldplay menelurkan single Viva La Vida. Namun kasus baru mulai berkembang sekitar satu bulan belakangan saat Joe Satriani sebagai pihak yang merasa dirugikan telah mulai angkat bicara. Ia mengklaim bahwa lagu Viva La Vida milik Coldplay mengandung unsur lagu If I Could Fly miliknya yang terdapat dalam album Is There Love In Space?, terutama pada susunan chord dan phrasing yang mengandung tingkat kemiripan dengan porsi sekitar 80% pada bagian reffnya. Namun Joe baru mulai mengajukan gugatan saat sehari setelah pengumuman nominasi Grammy Awards 2008 dimana lagu Viva La Vida menjadi single unggulan Coldplay yang membantu band asal Inggris tersebut meraih 7 nominasi.

Pihak Coldplay sendiri menganggap hal itu hanya bersifat kebetulan dan mereka tak pernah mendengarkan lagu If I Could Fly milik Joe Satriani sebelumnya. Menanggapi komentar Joe Satriani, Coldplay mengaku menaruh rasa hormat kepada gitaris berkepala plontos tersebut, namun mereka tak ingin membahas masalah ini lebih lanjut dan berharap kasus ini berlalu begitu saja. Hal tersebut diungkapkan oleh Coldplay melalui website resmi mereka.

Respon Coldplay yang dianggap kurang bersahabat membuat Joe kemudian melimpahkan segala keputusannya di tangan juri. Joe Satriani sendiri telah menjadi instruktur gitar sejak tahun 80an, bahkan mungkin lebih. Artinya sudah sekitar 30 tahun ia eksis sebagai musisi profesional. Tentunya tindakan yang ia lakukan ini bukan tanpa pertimbangan, pengalaman, dan referensi dari teman-teman seprofesinya.

Kita tunggu saja kelanjutan dari kasus ini. Anda juga dapat menilai sendiri apakah lagu Viva La Vida milik Coldplay mengandung unsur plagiat? Simak video ini http://www.youtube.com/watch?v=w3kytzHrKpo

0 komentar:

Your Ad Here

Blog Archive